Bercakap-cakap tentang pergi ke kebun binatang (Talking about going to the zoo)
A: Apakah ada kebun binatang di kota ini? |
A: Is there any zoo in this city? |
B: Ya, tentu saja. Tidak jauh. Anda bisa pergi ke sana naik trem. |
B: Yes, of course. It’s not far. You can go there by tram. |
B: Letaknya di ujung kota sebelah sana. Kira-kira sepuluh kilometer dari sini. |
B: It’s on the other side of town. It’s only about ten kilometres from here. |
A: Dari mana berangkatnya tremnya? |
A: Where does the tram leave from? |
B: Tremnya berangkat dari Flinders Street. |
B: The tram leaves from Flinders Street. |
A: Berapa harga karcisnya? |
A: How much does the fare cost? |
B: Harganya dua dolar empat puluh sen. |
B: The fare costs two dollars and forty cents. |
B: Kalau mau, Anda bisa naik taksi, tetapi ongkosnya akan mahal sekali. |
B: You can take a taxi if you like, but the cost will be very expensive. |
A: Dan kapan sebaiknya pergi? Apakah tempat itu selalu ramai? |
A: And what’s the best to go? Is It always crowded? |
B. Pada tiap akhir minggu ramai sekali karena banyak keluarga muda dengan anak-anak yang pergi ke sana. |
B. It’s very crowded during weekends because lots of young family with children go there. |
B: Sebaiknya, Anda pergi pada hari-hari biasa. Pada sore hari enak dan tenang. |
B: You should go during weekdays. It’s nice and quiet in the afternoons. |
B: Kebun binatangnya bagus sekali. Kecil, tetapi banyak yang dapat dilihat. |
B: It’s a very nice zoo. It’s small, but there’s lots to see. |
B: Saya sering ke sana bersama teman-teman. Kami senang melihat kupu-kupu dan burung-burung. |
B: I often go there with my friends. We like to watch the butterflies and birds. |